Rabu, 25 Juli 2012

Matahariku



Bismillah,

Sedikit berbagi tentang harapan seorang pria yang ingin menjadi MATAHARI bagi seorang wanita, ini gue dapat dari chatting via YM seorang sahabat, Yupz gue selalu berbagi cerita dengannya tentang kehidupan, pekerjaan, dan lainnya^^. Entah dia dapat dari sahabatnya yg lain(lagi) atau bagaimana, bagi gue itu gak penting. Yg penting, bagiku seorang sahabat bagaikan matahari yg selalu menyinari jalanku disaat suram...dan sinarnya mampu memberikan kehangatan. Okehh...disimak yaaa....heehe^^

Seorang wanita bertanya pada seorang pria tentang “cinta dan harapan”.

Pertama, Wanita berkata ingin menjadi bunga terindah di dunia dan pria berkata ingin menjadi matahari. Wanita tidak mengerti kenapa pria ingin jadi matahari, bukan kupu-kupu atau kumbang yang bisa terus menemani bunga.

Kedua, Wanita berkata ingin menjadi rembulan dan pria berkata ingin tetap menjadi matahari. Wanita semakin bingung karena matahari dan bulan tidak bisa bertemu, tetapi pria ingin tetap jadi matahari.

Ketiga, Wanita berkata ingin menjadi burung Phoenix yang bisa terbang ke langit jauh di atas matahari dan pria berkata ia akan selalu menjadi matahari. Wanita tersenyum pahit dan kecewa. Wanita sudah berubah 3x namun pria tetap keras kepala ingin jadi matahari tanpa mau ikut berubah bersama.

Pria merenung sendiri dan menatap matahari, sambil berkata dalam diam;
Saat wanita jadi bunga, pria ingin menjadi matahari agar bunga dapat terus hidup. Matahari akan memberikan semua sinarnya untuk bunga agar ia tumbuh, berkembang dan terus hidup sebagai bunga yang cantik. Walau matahari tahu ia hanya dapat memandang dari jauh dan pada akhirnya kupu kupu yang akan menari bersama bunga. Ini disebut kasih yaitu memberi tanpa pamrih.

Saat wanita jadi bulan, pria tetap menjadi matahari agar bulan dapat terus bersinar indah dan dikagumi. Cahaya bulan yang indah hanyalah pantulan cahaya matahari, tetapi saat semua makhluk mengagumi bulan siapakah yang ingat kepada matahari. Matahari rela memberikan cahaya nya untuk bulan walaupun ia sendiri tidak bisa menikmati cahaya bulan, dilupakan jasanya dan kehilangan kemuliaan sebagai pemberi cahaya agar bulan mendapatkan kemuliaan tersebut. Ini disebut dengan Pengorbanan, menyakitkan namun sangat layak untuk cinta.

Saat wanita jadi Phoenix yang dapat terbang tinggi jauh ke langit bahkan di atas matahari, pria tetap selalu jadi matahari agar Phoenix bebas untuk pergi kapan pun ia mau dan matahari tidak akan mencegahnya. Matahari rela melepaskan phoenix untuk pergi jauh, namun matahari akan selalu menyimpan cinta yang membara di dalam hatinya hanya untuk phoenix. Matahari selalu ada untuk Phoenix kapan pun ia mau kembali walau phoenix tidak selalu ada untuk matahari. Tidak akan ada makhluk lain selain Phoenix yang bisa masuk ke dalam matahari dan mendapatkan cinta nya. Ini disebut dengan Kesetiaan, walaupun ditinggal pergi dan dikhianati. Namun tetap menanti dan mau memaafkan.
Pria tidak pernah menyesal menjadi matahari bagi wanita.

“wanita tersenyum pahit dan kecewa”...why?! Yupz, karena Wanita ingin dimengerti/lewat tutur lembut dan laku agung/karena wanita ingin dimengerti/manjakan dia dengan kasih sayang *ups Cuma nyanyii....:D, menurut gue wajar ajah wanita ingin pria menjadi apa yg dia inginkan tapi gak ada salahnya kan bila wanita juga mengerti apa yg diinginkan seorang pria. Gak boleh egois, semua pasti menginginkan yang terbaik^^b. Untuk pria, gak ada salahnya juga bila mengungkapkan harapan-harapanmu pada seseorang yang kamu sayangi, cintai, dan hormati..biar semua jadi terang se terang sinar matahari^^.
Baiklah spesial song tuk matahariku nan jauh disana....

“dengarlah matahariku suara tangisanku
Ku bersedih karna panah cinta menusuk jantungku
Ucapkan matahariku puisi tentang hidupku
Tentangku yang tak mampu menaklukan waktu”

18 komentar:

  1. Assalaamu'alaikum salam ukhuwah Diyah

    BalasHapus
  2. Wa'alaikumsalam...salam ukhuwah juga? :D

    BalasHapus
  3. Bagus sekali. Saya sangat terinspirasi. Hmmm, matahari. Makasih banyak ya...

    BalasHapus
  4. Pak akhmad : alhamdulillah..sesuatu..heehe :D

    BalasHapus
  5. okeehhh...jgn lama" ya termenanungna..hihiii :D

    BalasHapus
  6. Bisa ini untuk gombal gembel (tidak patut ditiru) hahaha

    BalasHapus
  7. reza : dilarang gomballl eeaaa.... :p

    BalasHapus
  8. wkwkwkwk... baca koment2nya bikin ngakak... Matahari... bagiku adalah sebuah simbol keperkasaan... :D

    BalasHapus
  9. Bang Andro: kaya si abang ya perkasa...wkwkwkkwkw

    BalasHapus
  10. wkwkwkwk... iya dong... kalo gak perkasa berarti...??? huahahahhaa

    BalasHapus
  11. assalamu'alaikum..
    suka tulisan ini, maniiiss banget

    eh iya jika tdk keberatan bolehlah jadi kontributor di open house Media Robbani.

    Salam ukhuwah dari Surabaya

    BalasHapus
  12. Kak Andro : klo gak perkasa *tetep* Bang Andro...wkwkwkkwkwkw :p

    BalasHapus
  13. Kak Insan : Huaahh...beneran?? kehormatan terbesar bisa kontribusi di media robbani... :D

    BalasHapus

Thanks for coming^^